Pembangunan Koridoe Juanda merupakan salah satu upaya Pemerintah Kota Surakarta untuk mewujudkan Kota Surakarta menjadi Kawasan yang rapi dan indah. Trotoar sepanjang jalan Ir. Juanda dipercantik menjadi trotoar yang nyaman untuk pejalan kaki yang dilengkapi dengan beberapa fasilitas public seperti tempat duduk dan taman. Koridor juanda menambah ruang terbuka hijau yang ada. Di waktu malam koridor juanda ramai dikunjungi karena menjadi tempat bagi masyarakat untuk menikmati suasana sambil menikmati makanan khas solo yang dijual di sepanjang koridor Juanda. Di hari minggu koridor juanda juga digunakan untuk Car Free Day sebagai salah satu area publik bagi masyarakat melaksanakan aktifitas diantaranya olah raga.